Sabtu, 17 Desember 2016

5 Tanda Cewek yang Bisa Jadi Pemantik Kesuksesan Cowok. Ini Sih Jelas Jadi Idaman



Stigma cowok adalah kepala keluarga, imam, pemberi nafkah sekaligus tulang punggung keluarga, sudah tak asing di telinga. Maka dari itu, sebelum menemukan sosok yang tepat untuk diajak hidup bersama dalam ikatan resmi, cowok dinilai harus sukses dalam karir. Semua demi masa depan yang lebih aman dan nyaman, katanya.

Tapi kesuksesan cowok tak hanya berasal dari faktor diri sendiri, tapi juga orang lain. Seperti misalnya peran serta pasangan yang saat ini bersamamu. Nggak heran kalau cowok banyak yang menginginkan cewek yang bisa jadi pemantik kesuksesan bagi dirinya. Setidaknya, kalau cewek sudah menunjukkan 5 tanda ini, bisa jadi dia adalah wanita di balik laki-laki hebat nantinya.


1. Alih-alih cemburuan, cewek ini selalu mendorong cowoknya untuk memperluas pergaulan



Cowok selalu berharap memiliki cewek yang nggak mudah cemburu. Cemburu memang hal yang wajar jika memiliki rasa sayang dan cinta terhadap pasangannya. Namun apabila kecemburuan cewek sudah melebihi batas wajar, cowok bisa jengah sendiri.

Oleh karena itu, cewek yang percaya dan nggak gampang cemburuan sama cowoknya selalu menjadi gambaran cewek idaman untuk dijadikan pasangan. Tak hanya pasangan sementara tapi juga selamanya. Cewek yang tak cemburuan, berarti tak akan pernah membatasi pergaulan cowok. Cowok pun bisa bebas untuk memperluas jaringannya, yang siapa tahu bisa berdampak baik pada karirnya.


2. Dia bukan cewek yang dikit-dikit minta perhatian. Dan selalu memberimu waktu untuk menyelesaikan pekerjaan



Setiap hari, di jam-jam sibuk kerja, cewek yang terus-terusan menanyakan kabar cowoknya bukanlah pendukung yang baik bagi cowok untuk meraih kesuksesan, terutama dalam hal karir. Dia tipe cewek yang haus perhatian. Saking hausnya, dia nggak mau peduli soal cowoknya sedang sibuk apa, tapi yang penting chat atau telponnya bisa dijawab.

Padahal di tengah kesibukannya, cowok jelas memiliki kehidupan lain di luar masalah asmara. Jangankan pegang handphone, kalau lagi deadline kondisi perut yang kosong pun bisa diabaikan olehnya. Untuk itulah saat sedang merintis kesuksesan, cowok butuh pendamping yang mau mengerti kesibukannya. Tak harus selalu minta diperhatikan setiap saat. Karena cowok juga buat ruang sendiri untuk mengembangkan diri.


3. Dia bukan tipe cewek yang gampang marah. Sehingga takkan ada beban yang bisa mengganggu pikiran



Cewek yang mencintai cowoknya dengan bijaksana, pasti ingin melihat cowoknya sukses dengan andil dia di dalamnya. Salah satunya dengan cara menghormati segala ambisi cowoknya untuk meraih kesuksesan.

Namun, bagaimana jika seorang cowok punya pasangan yang posesif. Sedikit-sedikit marah. Masalah sepele pun bisa menimbulkan amarah cewek. Itu jelas jadi distraksi pikiran para cowok. Pikiran seorang cowok pasti nggak bisa sejernih dari biasanya kalau ceweknya lagi marah. Akhirnya nggak fokus dalam menyelesaikan pekerjaan. Masalah personal akhirnya mengganggu ranah profesional.

Maka dari itu, cowok sangat berharap memiliki pasangan yang bisa lebih bijaksana dalam mengatur emosinya. Kalau adem kan bukan cuma masalah karir seorang cowok yang aman, tapi juga hubungan keduanya.


4. Ketulusan hati membuat cewek ini selalu menjadi orang pertama yang memberimu apresiasi, setiap kali kamu punya pencapaian dalam karir



Sebaik-baiknya seorang kekasih adalah dia yang bisa mendukung perkembangan karirmu. Mungkin ini sepele, tapi sepatah dua patah kata dengan nada pujian tentunya akan menjadi lecutan tersendiri bagi cowok.

Di samping bisa bikin kamu lebih semangat, beberapa kata pujian dari pasangan akan membuat kamu lebih pede. Kamu pun lebih yakin dalam menghadapi segala urusan menata karir. Cewek ini sangat tahu bagaimana cara menghargai usaha pasangannya.



5. Hidupnya tak cuma sekadar menunggu kamu. Dia juga punya kesibukan dan ambisi yang sama




Cewek yang hanya bisa berdiam diri menunggu cowoknya berjuang untuk meraih kesuksesan dan kemudian menikahinya bisa jadi bukanlah pasangan yang baik. Meski nantinya cewek adalah tanggung jawab penuh bagi seorang cowok setelah menikah, bukan berarti cewek tak bisa punya mimpi untuk dikejar.

Cewek yang punya ambisinya sendiri, justru bisa menjadi pelecut bagi cowok. Cewek saja bisa segigih itu meraih mimpinya, kenapa cowok tidak bisa? Selain itu, kamu dan cewekmu yang gigih meraih mimpi ini bisa menjadi pasangan yang saling mendukung. Sehingga nanti kalian bisa bertemu di level kesuksesan yang sama.

Untuk meraih cita-cita dan ambisi di masa depan, kamu dan dia memang bisa kehilangan momen-momen indah bersama pada saat ini. Namun kita harus percaya, kalau kesuksesan itu datang nantinya, kamu dan dia yang akan merasakan bahagianya bersama.

Tags

0 komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.

About

Blogger templates

Blogroll

Popular Posts